Sunday, November 23, 2014

File Header

Asslamu Alaikum,, Selamat Pagi

Pembahasan Kali ini Kita sudah mulai masuk dalam pembuatan Program pada C++ , sebelum lebih jauh alangkah kita mengenal yang namanya FILE HEADER.

File Header adalah suatu kata yang mewakili isi Perintah dalam listing program dan memiliki fungsi masing masing, jadi setiap jenis file header memiliki fungsinya masing masing

contohnya :

#Include<iostream> artinya File Header tersebut mewakili atau mengandung "cin" dan "cout" pada listing program

Beberapa File Header dan Fungsinya Yaitu :

1. MATH (file header yang terdiri dari fungsi-fungsi untuk melakukan segala macam perhitungan matematika.) fungsi-fungsi'a diantara'a :
-abs()             -tan()             -asin()           -atan()           -log()
-atof()            -ceil()             -cos()            -exp()           -sqrt()
-floor()           -fmod()          -labs()           -ldexp()
-log10()          -pow()           -sin()             -sinh()

2. IOMANIP
-setw ()          ==merupakan fungsi manipulator yang digunakan untuk mengatur lebar tampilan dilayar dari suatu nilai variabel.
-setprecision() ==suatu manipulator yang digunakan utnuk mengatur jumlah digit desimal yang di tampilkan. fungsi ini biasanyapada fungsi cout()
-setiosflags()   ==suatu fungsi manipulator yang digunakan untuk mengatur sejumlah format keluaran data.fungsi ini biasanya pada fungsi cout().ada beberapa format keluaran untuk fungsi setiosflags(),antara lain:
             ~ ios::left =>digunakan untuk mengatur perataan sebelah kiri.
             ~ ios::right => mengatur perataan sebelah kanan
3. IOSTREAM :
- cin   ==> merupakan obyek didalam c++ digunakan untuk memasukan suatu data
- cout ==> merupakan objek didalam borland c++ digunakan untuk menampilkan suatu data kelayar
-< merupakan suatu fungsi manipulator yang digunakan untuk menyisipkan karakter newline atau mengatur pindah baris. fungsi ini sangat berguna untuk piranti keluaran berupa file di disk.
- strcmp ==untuk membandingkan 2 string
- strcpy  ==untuk menyalin nilai string
- strlen   ==untuk mengetahui panjang nilai string
- strrev  == utnuk membalikan urutan string
- strlwr  == untuk mengubah string ke huruf kecil
- strupr  == untuk mengkonversi string ke huruf besar
-strchr   == untuk mencari nilai karakter dalam string
(untuk strcmp,strcpy,strlen,strrev,strlwr,strupr,strchr.... selain menggunakan header string,juga bisa menggunakan header iostream)
 4. CONIO :
- getche() ==> dipakai untuk membaca sebuah karakter dengan sifat karakter yang dimasukkan ditampilkan di layar.
-getch()==> (get character and echo) dipakai untuk membaca sebuah karakter dengan sifat karakter
yang dimasukan tidak perlu diakhiri dengan menekan tombol ENTER,dan karakter yang dimasukan tidak akan tampil di layar.
-clrscr()==> untuk membersihkan layar yang sebelumnya telah ditampilkan
- gotoxy ==> fungsi untuk meletakan statement dengan kursor ditempat yang kita inginkan,dengan menggunakan fungsi ini ,statement yang kita masukan, tidak akan bergeser arah/berubah tempat karena sudah ditentukan berdasarkan kordinat,yaitu kordinat x dan y.

contoh diatas adalah beberapa file header yang pada umumnnya di gunakan,,

selanjutnya kita akan membahas cara penulisan coding pada C++ lama dan C++ standar..

jangan lupa share ke teman teman yang lain :)

Wednesday, November 19, 2014

Flowchart

Assalamu alaikum warahmatullahi  wabarakatuh..
Salam sejahtera...

kali ini kita akan membahas mengenai flowchart yang merupakan penyederhanaan dari langkah dari penyelesaian masalah menggunaan algoritma..

Flowchar adalah metode dalam menjelaskan langkah langkah penyelesaian masalah menggunakan simbol simbol  tertentu..

beberapa simbol itu antara lain :

selain itu ada beberapa lagi simbol yaitu

lingkaran : yang di gunakan kettika ingin melanjutkan flowchar pada halaman yang saya.
kerucut (ketupat) : yang di gunakan jika dalam flowchar itu terdapat pemilihan YA atau Tidak.

contoh flowchar :

berikut saya sajikan flowchar dari program penentuan nilai terbesar dari A,B,C :





penjelasan flowchar :

pertama kita menulis simbol start atau mulai dimana digunakan untuk memulai suatu flowchart .. dalam flowchart setiap simbol dihubungkan dengan anak panah seperi pada gambar.  setelah start , masuk dalam pendeskripsian masukkan atau kita memasukkan angka A,B,C ,, lalu akan dilakukan pemilihan angka yang mana terbesar Y (ya) N(tida) ... dan flowchart selesai..

gimana ? mudah bukan ??

jika ada pertanyaan mengenai flowchart atau ada hal yg mengganjal,, monggo coret" di komen,,

jangan lupa share yah supaya teman teman yang lain mengetahu

mari belajar bersama :)

Saturday, November 15, 2014

ALGORITMA

Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatu.

sebagai awal mari kita belajar dan mengenal dasar dari pemprograman atau dasar dari penyelesaian masalah yaitu Algoritma.

pernah dengar Algoritma kan ??

SMP bahkan SMA belajar Algoritma, tapi disini akan sedikit berbeda dengan apa yang dipelajari di sekolah.

Algoritma merupakan fondasi yang harus dikuasai bagi yang ingin menyelesaikan suatu masalah secara berstruktur, effektif, dan effisien, teristimewa lagi bagi orang yang ingin menyusun program komputer untuk menyelesaikan suatu persoalan.

Algoritma :
1. Teknik penyusunan langkah-langkah penyelesaian masalah dalam bentuk kalimat dengan jumlah kata terbatas tetapi tersusun secara logis dan sistematis.
2. Suatu prosedur yang jelas untuk menyelesaikan suatu persoalan dengan menggunakan langkah-langkah tertentu dan terbatas jumlahnya.
3. Susunan langkah yang pasti, bila diikuti maka akan mentransformasi data input menjadi informasi output.



contoh algoritma dalam kehidupan sehari hari :


 
Algoritma makan siang di kedai cepat saji:

1. Cari lokasi terdekat dari kedai siap saji tersebut.
2.  Bergerak menuju lokasi tersebut.
3. Setelah sampai, melihat dimana tempat memesan makanan.
3. Antri ditempat antrian pemesanan.
4. Melihat daftar menu, dan memilih makanan.
5. Melakukan pesanan sesuai selera.
6. Membayar harga pesanan.
7. Menunggu pesanan.
8. Menerima pesanan.
9. Mencari meja kosong.
10. Meletakkan makanan diatas meja, dan duduk
11. Menikmati makanan.
12. Setelah selesai, meninggalkan kedai tersebut.

nah gimna ? mudah kan ?

untuk selanjutnya ayo buat algoritma penyelesaian masalah dalam kehidupan sehari"..  dan kirimkan hasilnya di komentar :)

sampai ketemu di materi selanjutnya :)